Twelvi Febrina

Lowongan Pekerjaan – Business Assistant (FULL TIME, Hybrid)

Bergabunglah dengan #SuperTeam di
HER Evolution by coach @twelvifebrina

Hai, kami HER Evolution.

HER Evolution adalah sebuah perusahaan coaching yang didirikan dan dipimpin oleh Twelvi Febrina, S.Psi, CH, CHt, CPHt, AWP, seorang Transformational Life Coach dengan latar belakang pendidikan Psikologi, Professional Hypnotherapist, dan Perencana Keuangan bersertifikasi untuk wanita.

Kami fokus membantu wanita memulihkan luka dan trauma masa kecilnya, mencintai dirinya dengan sehat, dan mewujudkan kehidupan finansial teroptimalnya.

Saat ini, kami sedang merancang #SuperTeam untuk membangun dan mengembangkan bisnis dalam 1 tahun ke depan.

Saat ini sedang dibutuhkan posisi:

Business Development Officer (Full Time, Hybrid)

Gambaran Pekerjaan:

Business Development Officer bertanggung jawab langsung kepada Founder, @twelvifebrina, dengan tugas utama melakukan perencanaan, pengelolaan, dan pelaporan administrasi terkait seluruh kegiatan pengembangan bisnis. Posisi ini sangat penting untuk memastikan operasi harian berjalan lancar dan mendukung pertumbuhan strategis perusahaan.

Catatan Penting:

Posisi ini bukan untuk menjadi asisten pribadi seorang influencer, jadi jika Anda berharap pekerjaannya adalah untuk membuat konten, traveling, menghadiri acara sosial influencer, dsb, pekerjaan ini bukan untuk Anda.

Detail Pekerjaan:

Posisi: Full time

Lokasi: 

  • 70% dari mana saja (work from anywhere)
  • 30% pertemuan tatap muka di wilayah jabodetabek
Hari dan jam kerja:
– Senin – Sabtu: 10:00 – 20:00 WIB
– Minggu libur (ada uang lembur jika harus seminar/event/kelas di hari Minggu)

Tugas dan Tanggung Jawab:

  1. Fasilitasi Meeting, Seminar, Event, dan Partnership: Mengatur penyelenggaraan meeting, event, dan partnership, baik online maupun offline. Memimpin pembukaan dan penutupan meeting / seminar
  2. Menyusun Agenda: Membantu menyusun agenda kegiatan dan pekerjaan Founder, termasuk jadwal internal dan eksternal serta logistik perjalanan, baik di dalam negeri maupun luar negeri.
  3. Koordinasi Klien: Menjadi titik kontak utama untuk klien, memastikan komunikasi dan koordinasi yang baik untuk sesi dan tindak lanjut.
  4. Persiapan Bahan Kerja: Menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk kegiatan Founder dalam ruang lingkup internal dan eksternal.
  5. Pengumpulan Informasi: Mengumpulkan informasi untuk pelaksanaan seluruh kegiatan kantor (program, tempat, keuangan, pengadaan barang atau jasa, dan SDM).
  6. Komunikasi Bisnis: Mengatur dan mengontrol komunikasi bisnis dengan konsumen, vendor, maupun klien korporasi.
  7. Penyimpanan Dokumen: Menyimpan dan mengamankan dokumen yang bersifat penting dan rahasia.
  8. Notulensi dan Dokumentasi: Membuat notulensi dan dokumentasi dari setiap kegiatan Founder dalam lingkup pekerjaan.
  9. Pendampingan Founder: Mewakili dan/atau mendampingi Founder dalam meeting, gathering, atau event jika diperlukan.
  10. Tugas Tambahan: Melaksanakan tugas lain yang berhubungan dengan lingkup pekerjaan atau bisnis yang diminta oleh Founder.

Kualifikasi:

  • Wanita, usia min 21, max 30
  • Pendidikan: minimum D3/S1 dalam Administrasi Bisnis, Manajemen, Psikologi, Komunikasi, atau bidang terkait.
  • Passion: Sangat tertarik pada bidang edukasi, psikologi, cara kerja otak manusia, kesehatan mental, dan pemberdayaan perempuan
  • Pengalaman: fresh graduate welcome, namun lebih diutamakan jika pernah berpengalaman dalam lingkungan coaching, edukasi, atau digital marketing / entrepreneurship
  • Keterampilan: Kemampuan organisasi dan multitasking yang sangat baik, keterampilan komunikasi yang kuat, serta mahir dalam Microsoft Office dan Google Workspace
  • Atribut & Karakter: Sikap proaktif dan positif, senang belajar dan mampu cepat belajar, sangat detail, optimis, semangat bekerja, menghargai waktu, serta memiliki semangat untuk memberdayakan wanita dan membuat perubahan dalam hidup masyarakat
  • Lainnya: Wajib memiliki laptop, berdomisili di wilayah JABODETABEK, dan selama bekerja dengan coach @twelvifebrina Anda tidak diperkenankan bekerja di tempat lain 
  • Nilai plus: Jika memiliki kemampuan atau pengalaman public speaking, menulis, dan membuat riset

Our Culture (Budaya Perusahaan Kami):

  • Excellency: Melayani sepenuh hati, memberi yang terbaik
  • Integrity: Integritas pada perusahaan, klien, dan konsumen
  • Kerja Selaras, bukan Kerja Keras: Jam kerja fleksibel, fokus pada pekerjaan yang benar-benar berarti
  • Purposeful Work: Bekerja sesuai panggilan hati untuk melayani, memberi kontribusi 
  • Mindful: Sadar, hadir penuh saat bekerja

Benefit yang Kami Tawarkan:

  • Pengembangan Personal & Profesional: Kesempatan untuk terus belajar dan berkembang langsung dari Founder
  • Pekerjaan yang Bermakna: Menjadi bagian dari organisasi yang berorientasi pada misi untuk mengubah hidup dan memberdayakan hidup wanita. Membawa makna dan perubahan nyata
  • Pengaturan Kerja Fleksibel: Kami memahami pentingnya work-life balance dan menawarkan opsi kerja yang fleksibel
  • Kesempatan dilatih & dibentuk untuk menjadi junior coach – dan menjadi bagian dari tim edukator (setelah 1 tahun)
  • Gaji pokok awal: Rp.4.000.000 di luar uang lemburan, reimbursement meeting, THR, dan bonus tahunan (berdasarkan pencapaian) lalu review performance dan kenaikan menjadi Rp.4.500.000 juta setelah 6 bulan –> Jika Anda merasa memiliki pengalaman dan profil yang melebihi syarat minimum kualifikasi ini, silahkan tuliskan gaji yang diinginkan di form pendaftaran

Cara Melamar:

  1. Isi kuesioner dan formulir data diri di: https://forms.gle/GFhLZ8QuWh4DpJ3s6 
  2. Jika Anda terpilih menjadi kandidat, kami akan mengirimkan email dan menjadwalkan wawancara online via zoom
  3. Mulai bekerja: Juli 2024